Cristmass moss Vesicularia montagnei



Christmass moss struktur daun sumber foto www.killies.com

Bintang baru dari jenis moss aquarium saat ini adalah Christmas Moss Vesicularia montagnei (Bel.) Broth. Nama Christmas, mungkin disematkan karena struktur tanaman ini yang mirip palem berbentuk segitiga panjang menjuntai ke bawah dan saling bertumpuk satu dengan lainnya serupa dengan struktur percabangan pada pohon natal.


Sepintas mirip dengan Java moss, namun dengan percabangan ranting daun kanan kiri yang lebih rapat. Banyak penghobi meletakkannya sebagai penghias latar dinding kaca aquarium.  Daunnya sendiri berbentuk hampir bulat ke atas sedikit oval dengan puncak pendek dan tip runcing. Sel-sel daun lebar dan pendek dengan dinding tipis. Cristmas moss tumbuh di tepi sungai yang teduh terlindung dan selalu basah di hutan hutan tropis asia.

Plant Profile
Scientific Name: Vesicularia montagnei
Common Name: Christmas Moss
Difficulty: Easy
CO2 Requirements: Low
Lighting Requirements: Low
Plant Arrangement: Variable
Growth Rate: Slow
Family: Hypnaceae
Genus: Vesicularia
Origin: Asia
Plant Type: Moss
Water Hardness: Medium (GH = 9-13 dH)

Java moss dan christmass moss sepintas mirip seringkali pembeli tidak menyadari :
Christmass moss
Dibanding Java moss struktur tanaman christmass moss terkesan lebih rapat, dan tebal sehingga harganyapun punya nilai jual lebih tinggi. Berikut pemanfaatannya dalam aquascape, sebagai arsitektur rerimbunan daun pada pohon besar dalam aquarium.
Christmass moss              design aquascape by Filipe Oliveira
selanjutnya baca juga Erect moss Vesicularia reticulata

Tidak ada komentar:

Posting Komentar